Pertama Kali ke Onsen? Harus Tahu Hal-Hal ini Dulu!
Table of Contents
Orang Jepang memang terkenal suka berendam di kolam air panas. Cuaca dingin ditambah lagi banyak sumber mata air panas yang melimpah di negeri sakura itu membuat kegiatan berendam di kolam air panas menjadi hal yang sangat dicintai orang-orang Jepang. Tapi berendam di Jepang punya tata cara sendiri, lho. untuk kamu yang belum tahu, ini dia tutorial berendam air panas di Jepang.
Berikut Video dari Team @tourjepang yang sedang Hotel Review di Hakone dan menikmati Onsen .
Pemandian air panas atau biasa disebut onsen, menurut sejarah pertama kali digunakan oleh orang Jepang pada abad ke-tujuh, lho. Mandi di onsen bukan hanya sekedar mandi, tapi onsen juga memiliki banyak dampak positif untuk kesehatan. Menurut legenda, onsen ditemukan ketika orang Jepang melihat hewan-hewan yang terluka berendam di kolam air panas untuk mengobati lukanya. Hal itu kemudian ditiru oleh para samurai yang terluka setelah peperangan. Berendam di onsen sudah terbukti secara ilmiah dapat mempertahankan kesehatan dan menyembuhkan pegal-pegal, cedera, tekanan darah tinggi, penyakit kulit, diabetes, dan lain sebagainya! Khasiat itu disebabkan oleh mineral alami yang ada dalam kandungan air panas alami di onsen.
Di peta biasanya onsen ditandai dengan kanji ? (yu) yang artinya air panas, hiragana ?, atau simbol seperti ini à ?. Selain itu banyak onsen yang juga tersedia di penginapan tradisional Jepang (ryokan) atau hotel-hotel besar.
Jenis Pemandian Air Panas
- Onsen(??) — sering kali diterjemahkan sebagai hot springs dalam bahasa Inggris. Secara teknis, onsen harus bersuhu lebih dari 25 derajat Celcius dan setidaknya harus mengandung salah satu dari 19 mineral yang ditetapkan oleh Hukum Onsen yang diterapkan pemerintah (iya, hanya ada di Jepang). seperti Lithium, Sulfur, Sodium Klorida, dan Zat Besi. Onsen yang memiliki kandungan mineral secara alami disebut tennen onsen (????), atau “natural onsen,”. Sedangkan onsen buatan manusia disebut jinko-onsen (????).
- Roten-buro(????) — outdoor onsen dimana kamu bisa bersantai sambil menikmati alam Jepang yang sejuk dan tenang.
- Sento(??) — pemandian umum; berbeda dengan onsen, sento menggunakan air biasa yang dipanaskan dan tidak menggunakan mata air alami. Biasanya sento ada di kota-kota metropolitan.
- Super-sento(??????) — Sento dengan fasilitas yang lebih lengkap dan besar dari sento biasa. Biasanya tersedia berbagai macam kolam pemandian berbagai ukuran, tambahan kandungan mineral, sauna, spa, jasa pijat, restoran, dll.
- Dai-yokujo(???) — Dai-yokujo adalah kolam pemandian besar yang ada di hotel dan ryokan.
- Ashi-yu (??) — kolam spa kaki; ashi-yu bisa ditemukan di jalanan daerah desa wisata atau di resort towns. Setelah lelah berjalan kaki, merendamkan kaki di ashi-yu sangat pas untuk melepas lelah.
- Utase-yu(????) —sebuah onsen dengan air yang dibuat jatuh seperti air terjun. Saat duduk di bawah air terjun buatan ini, rasanya serasa dipijat dan pastinya nyaman sekali.
- Mizu-buro(???) — kolam air dingin; digunakan saat air onsen terlalu panas sehingga membuat tubuh dehidrasi dan untuk mendinginkan tubuh.
- Kashikiri-buro(??????) — artinya ‘reserved bath’, biasanya ada di hotel mewah dan ryokan.
Bagaimana caranya mandi di Onsen?
- Bayar dulu biaya masuk dan perlengkapan setelah masuk dari pintu masuk. Selain dibayar ke kasir, kadang-kadang ada yang menyediakan mesin tiket untuk membayar.
- Masuk ke ruang ganti – ruang ganti laki-laki biasanya ditandai dengan tirai warna biru berlambang kanji?(otoko), sementara untuk perempuan tirainya berwarna biru dengan lambang kanji? (onna).
- Lepas semua baju dan aksesoris (pakaian dalam juga, ya) di dalam ruang ganti dan simpan di dalam locker.
- Masuk ke ruang berendam, kamu Cuma boleh bawa handuk, ya.
- Basahi seluruh tubuh dengan air keran dan ember. Isi ember atau gayung dengan air dan basahi seluruh badan mulai dari kaki lalu naik ke tubuh bagian atas dan kepala.
- Bersihkan tubuh dengan menyeluruh dengan sabun, menggunakan handuk tangan. Setelah seluruh tubuh sudah bersih, bilas dengan air keran menggunakan gayung seperti sebelumnya. Bersihkan handuk dan peras supaya air berkurang.
- Setelah tubuhmu bersih dari seluruh kotoran dan sabun, kamu boleh masuk ke dalam kolam air panas dan berendam di dalamnya. Suhu kolam onsen biasanya sekitar 40-44 derajat celcius. Masuk pelan-pelan, karena suhunya lumayan tinggi. Cukup berendam 5-10 menit di dalam onsen, lalu naik lah ke pinggir kolam untuk beristirahat sebentar. Kamu bisa mengulangi berendam 2 sampai 3 kali seperti ini. Tapi hati-hati, ya, berendam di onsen lebih dari 30 menit bisa berbahaya untuk kesehatan.
- Setelah selesai berendam, lap kering tubuh mu dengan handuk sebelum masuk ke ruang ganti.
Hal yang harus diingat
Sebelum mandi:
- Hampir semua onsen ada biaya masuk yang harus dibayarkan, harganya bervariasi mulai dari 200 sampai 2,000 yen. Biasanya Sento lebih murah, tapi Super-Sento malah sangat mahal.
- Banyak onsen yang menyediakan persewaan handuk untuk 300-500 yen tapi kamu juga boleh membawa handukmu sendiri.
- Kebanyakan onsen menyediakan sabun dan shampoo, tapi lebih baik membawa peralatan mandimu sendiri.
- Beberapa ryokan dan hotel membuka onsen mereka untuk umum. Jadi kamu bisa menggunakan onsen tanpa harus menginap di hotel/ryokan.
- Lebih baik pergi ke kamar mandi terlebih dahulu karena banyak onsen yang tidak menyediakan toilet.
- Kebanyakan onsen untuk laki-laki dan perempuan terpisah, jadi jika kamu bersama rombongan pastikan kalian sudah janjian kapan harus selesai mandi.
- Onsen untuk laki-laki dan perempuan memang terpisah, tapi untuk beberapa waktu tertentu terkadang onsen akan diubah menjadi onsen campur konyoku(??).
- Untuk menghindari dehidrasi, lebih baik minum segelas air sebelum mandi. Selain itu, jangan minum alkohol sebelum mandi juga. Oh, lebih baik jangan makan sebelum mandi juga, ya.
- Jika kamu menginap di ryokan, lebih baik untuk beristirahat 30 menit dulu di dalam kamar sebelum ke ryokan.
- Jika kamu bertato, bersiaplah untuk lebih baik untuk menutup tato mu atau kamu akan dilarang untuk masuk, karna di Jepang orang bertato identik dengan yakuza.
Saat mandi:
- Membersihkan diri sebelum berendam adalah wajib! Onsen sendiri bukan untuk membersihkan diri tapi hanya untuk berendam saja.
- Hati-hati di dalam onsen, lantai onsen bisa jadi sangat licin.
- Jangan masukkan apa pun selain handuk dan dirimu sendiri ke dalam kolam berendam.
- Kamu bisa menutupi bagian tubuhmu dengan handuk sebelum masuk ke dalam kolam.
- Ada banyak kolam yang tersedia di dalam satu onsen dengan kandungan mineral yang berbeda-beda. Kamu bebas mencoba semua kolam yang tersedia (beberapa mungkin dikenai biaya tambahan).
- Jangan berendam dekat dengan sumber air karena suhunya sangat panas.
- Jika kamu menggunakan sauna, gunakan handukmu untuk alas duduk. Sebelum masuk ke sauna, mandilah dengan air dingin dulu.
- Jangan berendam terlalu. Berhentilah berendam jika kamu mulai merasa pusing.
- Dilarang mengambil gambar dalam onsen, ya. Jika kamu harus mengambil foto, minta ijinlah pada staff terlebih dulu.
- Dilarang melompat, berenang,dan menyelam di dalam kolam ya.
Setelah mandi:
- Disarankan untuk tidak mandi setelah berendam karena bisa menghilangkan mineral dari onsen. Tapi jika kamu merasa kepanasan, kamu bisa mandi air dingin sebentar untuk mendinginkan suhu tubuh.
- Selain sabun dan shampoo, onsen juga menyediakan fasilitas lain seperti sisir dan hair-dryer di ruang ganti.
- Di Jepang, ada kebiasaan minum susu dingin setelah berendam. Kamu juga bisa mencoba budaya ini karena banyak onsen yang juga menjual susu dingin. Kamu bisa minum susu rasa buah atau susu rasa kopi, lho.
- Selain berendam, beberapa onsen juga menawarkan servis unik bernama onsen egg (onsen egg), yaitu telur rebus yang direbus lama di dalam mata air onsen. Pastinya kandungan mineral yang baik berkombinasi dengan telur dengan protein tinggi berefek baik untuk kesehatan.
- Jangan langsung minum alkohol setelah berendam, ya. Karena itu akan membuat tubuhmu dehidrasi.
- Meski menyenangkan, kami sarankan untuk tidak mandi di onsen lebih dari 3 hari berturut-turut. Orang Jepang sendiri biasanya hanya mandi di onsen 1-2 kali seminggu.
Nah itu dia hal-hal yang harus kamu tahu sebelum berendam di onsen! Semoga pengalaman onsen-mu menyenangkan, ya.