Rekomendasi 18 Tempat Sakura Mekar Terbaik di Tahun 2020
Table of Contents
Musim semi di Jepang akan tiba sekitar bulan Maret dan bunga sakura yang indah akan mekar sempurna sekitar awal April. Sebelum terlambat, harus banget incar tempat terbaik bunga sakura mekar di Tokyo dulu. Ini dia tempat-tempat rekomendasi bunga sakura mekar di Tokyo 2020.
Shinjuku Gyoen National Garden
Berada di tengah kota, Shinjuku Gyoen adalah taman luas dimana penduduk lokal sering menggunakan taman ini untuk bersantai. Tentu saja di taman ini ditanami dengan banyak pohon sakura; ada lebih dari 65 jenis dan 1,100 batang pohon sakura yang tumbuh di taman ini. Kamu bisa turun di Shinjuku Station atau di Yoyogi Hachiman Station untuk menuju taman ini. Saat musim gugur, pepohonan yang berubah warna menjadi merah juga sangat indah, lho.
Entrance fee: 500 Yen (regular)
Address: Tokyo, Shinjuku, Naitomachi 11
Website: Shinjuku Gyoen National Garden (Japanese)
Yoyogi Park
Ribuan orang datang ke Yoyogi Park untuk menikmati hanami setiap tahunnya. Dengan sekitar 500 pohon sakura berjenis Somei Yoshino, pengunjung bisa menikmati keindahan bunga sakura sambil berbelanja makanan seperti yakisoba, takoyaki, dan tenda-tenda catering yang buka. Pengunjung juga boleh membawa bekal sendiri dan berpiknik di bawah rindangnya pepohonan di taman ini.
Saat hanami atau festival melihat bunga, antrian toilet mungkin akan jadi lebih panjang dari biasanya jadi jangan berlebihan kalau minum, ya.
Stasiun terdekat dari taman ini adalah JR Harajuku Station, Yoyogi Koen Station di Chiyoda Metro Line dan Meiji Jingumae (Harajuku) Station dengan menggunakan line Chiyoda Metro atau Fukutoshin Lines.
Address: Tokyo, Shibuya, Yoyogikamizonocho 2-1
Website: Yoyogi Park
Meguro River
Shibuya dan Meguro juga merupakan tempat yang indah untuk melihat sakura bermekaran. Tapi mencari tempat berpiknik di sini cukup sulit.
Meguro River dihiasi dengan 800 pohon sakura sepanjang sungai dengan panjang sampai 3.8km, lho. di malam hari, lampion-lampion di pinggir jalan akan dihidupkan, memberikan nuansa malam yang romantic dan indah. Di Sungai Meguro sulit mendapatkan tempat untuk berpiknik karena sekelilingnya adalah jalan setapak. Tapi dengan berfoto-foto dan melihat keindahan bunga sakura pastinya sangat worthy untuk dikunjungi.
Kamu bisa menjangkau sungai ini lewat JR Meguro Station dan Meguro Station di Toyoko Line.
Aoyama Cemetery
Meskipun sebuah pemakaman, Aoyama Cemetery di Minato, Tokyo ini punya view pohon sakura yang tidak kalah indah. Tapi, tidak seperti tempat lain, pengunjung tidak diperbolehkan piknik di tempat ini. Pemakaman ini hanya buka di siang hari dan tutup di malam hari.
Address: Tokyo, Minato, Minami-Aoyama 2-32-2
Website: Aoyama Cemetery (Japanese)
Imperial Palace Area – Chidorigafuchi
Chidorigafuchi adalah sebuah jalan di sepanjang sisi barat Imperial Palace, di tempat ini kamu bisa melihat bunga-bunga sakura termegah dan terindah di Jepang. yang paling memukau adalah pohon-pohon sakura yang tumbuh menjorok ke danau seakan menyapa orang-orang yang sedang berperahu. Tingginya gedung pencakar langit di sekitar area ini sama sekali tidak mengganggu keindahan alam di istana. Saat malam cahaya-cahaya iluminasi dinyalakan dan menerangi bunga-bunga sakura.
Address: 5-minute walk from Exit 5 at Hanzomon Subway Station or Exit 2 at Kudanshita Subway Station
Website: Chidorigafuchi (Japanese)
East Gardens of the Imperial Palace
Berlokasi dekat dengan Tokyo Station, East Gardens of the Imperial Palace atau Kokyo Higashi Goen adalah rumah untuk 200 pohon sakura. Taman ini mempunyai beberapa bangunan bersejarah dan museum bebas biaya yang memamerkan bermacam-macam karya seni, lho. jadi selain melihat sakura kamu juga bisa mendapatkan wisata edukasi di tempat ini.
Address: Chiyoda ward, Tokyo
Website: East Gardens of the Imperial Palace (Japanese)
Koishikawa Korakuen Garden
Dibangun di era Edo (1603-1858), Koishikawa Korakuen Garden adalah salah satu taman terbesar Tokyo selain Rikugien Garden. Sayangnya pengunjung tidak diperbolehkan berpiknik di taman ini dan hanya diperbolehkan berjalan-jalan sambil berfoto di taman ini. stasiun terdekat dari taman ini adalah IIdabashi Station di Oedo Lie.
Entrance Fee: Adults 300 yen; Children free
Address: Tokyo, Bunkyo, Koraku 1-6-6
Website: Koishikawa Korakuen Garden
Hamarikyu Gardens
Juga dibangun di era Edo, Hamarikyu Gardens adalah landmark Tokyo yang penuh dengan sejarah dan estetik Jepang yang khas. Jika kamu sedang berada di daerah Shimbashi atau Ginza,Hamarikyu Garden adalah tempat terbaik untuk melihat sakura di area ini. taman ini memiliki 100 pohon sakura yang mekar dan taman ini juga memberikan ketenangan yang jauh dari hingar bingar kota.
Entrance Fee: Regular 300 yen
Address: Tokyo, Chuo, Hamarikyuteien 1-1
Website: Hamarikyu Gardens
Shiba Park
Taman di tengah kota Tokyo ini punya sekitar 200 pohon sakura dan merupakan tempat hanami yang menyenangkan, apalagi dengan lambang kota Tokyo, Tokyo Tower yang mentereng, tempat ini sangat instragamable. Area dekat Maruyama Fountain dan Benten Pond adalah favorit pengunjung untuk melakukan hanami.
Address: Tokyo, Minato ward, Shibakoen
Ueno Park
Tidak lengkap membicarakan tempat hanami tanpa membahas Ueno Park. Saat musim semi tiba, taman ini dipenuhi oleh ribuan orang mulai dari pegawai kantor, keluarga, dan pelajar yang memburu keindahan bunga-bunga pink yang bermekaran. Taman Ueno memang salah satu langganan tempat sakura mekar tercantik tiap tahunnya. Karena taman ini bisa menjadi sangat ramai, hati-hati jangan sampai terpisah dari rombongan, ya.
Address: Tokyo, Taito, Ueno Park / Tokyo, Taito, Ikenohata 3
Website: Ueno Park
Sumida Park
Berada dekat dengan Asakusa Station, Sumida Park di pinggir Sungai Sumida adalah tempat baru untuk menikmati bunga sakura. Kamu bisa berjalan-jalan sembali melihat helai-helai bunga sakura gugur dan menghiasi air sungai Sumida yang jernih. Jangan lupa untuk mencoba naik perahu dan menikmati keindahan sakura dari sudut pandang yang berbeda. Tokyo Skytree yang bisa kamu lihat dari taman ini juga jadi background foto yang sempurna.
Address: Tokyo, Sumida ward, Mukojima 1-2-5
Rikugien Garden
Seperti yang sudah ditulis sebelumnya, Rikugien Garden adalah taman terbesar di Tokyo selain taman Koishikawa Korakuen. Taman ini memang indah sepanjang tahun, apalagi saat musim semi ketika pohon sakura dengan dahan-dahan yang menjulur ke bawah bermekaran. Saat matahari terbenam, cahaya matahari yang terbias di bunga-bunga sakura akan memberikan pemandangan yang tidak pernah kamu lihat sebelumnya.
Address: Tokyo, Bunkyo, Hon-Komagome 6
Entrance Fee: Regular 300 yen
website: Rikugien
Inokashira Park
Di Inokashira Park yang berada dekat dengan Kichijoji Station, pengunjung bisa menikmati keindahan bunga sakura dari atas perahu dayung di danau taman ini. Kelopak bunga sakura yang berguguran dari 500 pohon sakura di taman ini membuat danau Inokashira Park terlihat seperti laut berwarna pink. Suasana yang tenang dan romantic cocok sekali untuk tempat kencan dengan pasangan atau bersama keluarga.
Address: Tokyo, Musashino, Gotenyama 1-18-31
Website: Inokashira Park
Koganei Park
Jika kamu mencari taman dengan jumlah pohon sakura terbanyak, Koganei Park adalah tempatnya. Dengan berbagai jenis pohon sakura yang mencapai sekitar 1.700 pohon tempat ini adalah tempat ideal untuk melihat bunga sakura bermekaran. Di festival yang diadakan di Sabtu dan Minggu pertama bulan April setiap tahun, kamu bisa melihat penampilan seni tradisional Jepang, tari-tarian, dan juga ikebana atau seni merangkai bunga. Kamu juga bisa menikmati kedai-kedai teh yang dibuka di taman ini.
Address: Tokyo, Koganei, Sekinocho 1-13-1
Showa Memorial Park
Berada di Tachikawa, Showa Memorial Park berukuran 40 kali lebih luas daripada Tokyo Dome! Ada 1.500 pohon sakura yang tumbuh di taman ini, membuat Showa Memorial Park tempat yang sangat cocok untuk melakukan hanami. Ada area khusus bernama Sakura no Sono yang dikhususkan untuk mengadakan piknik, jadi siapkan makanan dan minumanmu untuk kamu bawa.
Entrance: Adults 410 yen; Children 80 yen; Seniors (65 and older) 210 yen
Address: Tokyo, Tachikawa, Midoricho 3173
Website: Showa Memorial Park
Asakusa Hanayashiki
Dibangun pada tahun 1853, Asakusa Hanayashiki yang berada dekat dengan Sensoji Temple adalah taman bermain tertua di Jepang, lho. Saat musim semi, pengunjung bisa menikmati keindahan bunga sakura sambil bermain di wahana-wahana yang disediakan, seperti roller coaster, rumah hantu, dsb. Saat musim sakura, pohon-pohon sakura akan dihiasi lampu-lampu menarik di sore hari, lho.
Asukayama Park
Asukayama Park sudah menjadi tempat favorit penduduk lokal untuk melakukan hanami sejak 300 tahun yang lalu. Sektiar 600 pohon sakura mekar di taman ini. pengunjung taman juga bisa melihat kereta uap kuno yang dulu sering digunakan di Tokyo, lho. Cocok untuk piknik bersama keluarga dan anak-anak.
Toshimaen
Toshimaen adalah salah satu taman bermain yang terkenal di Nerima, Tokyo, sekitar 15-20 menit berjalan kaki dari Shinjuku dan Ikebukuro Station. Ada sekitar 500 pohon sakura di taman ini; pengunjung bisa bersenang-senang di festival Toshimaen Sakura Matsuri yang diadakan setiap tahun. Setelah puas melihat sakura, pengunjung bisa mencoba wahana bermain seperti Mini Cyclone dan Roller Coaster.
Saat malam pemandangan di Toshimaen juga tidak kalah menarik karena pohon sakura yang mekar akan dihiasi dengan lampu-lampu LED, lho. pengunjung juga boleh berpiknik di bawahnya.
General Admission
Dewasa : 1000 Yen
Address : Tokyo, Nerima, Nerima 4-25
Bagaimana? Sudah memutuskan pergi ke mana musim semi ini? kemana pun pilihanmu, jangan lupa untuk selalu menjaga kebersihan dan sopan santun selama melihat sakura, ya.